[Review & Sinopsis] PARKS

"Kore wa koe de mitsukatta ongaku no monogatari" Yosh, balik review sekalian mengisi waktu luang nih. Kali ini saya mereview film Jepang yang berjudul "PARKS" bagi yang belum tau, pemeran lead pada film ini diantara lain Ai Hashimoto (Jun), Mei Nagano (Haru) & Shota Sometani (Tokio). Film ini dibuat tidak lain adalah sebagai persembahan untuk hari jadi Taman Inokashira ke 100 tahun. Singkatnya, ada seorang mahasiswi (Jun) yang ingin menyelesaikan Thesis akhirnya yang lalu bertemu dengan gadis tak dikenal (Haru) dan datang dengan tiba-tiba kerumahnya untuk menanyakan hal seputar seseorang yang dulu pernah tinggal di apartemen milik Jun. Sachiko, itulah nama seorang wanita yang pernah tinggal di apartemen tersebut, dan tujuannya Haru mendatangi apartemen ini adalah untuk menguak kisah kasih terdahulu ayahnya bersama Sachiko yang akan ia tulis menjadi sebuah novel, bersama Tokio (penggila musik sekaligus cucu dari Sachiko) mereka mencari potongan musik dari ...